02 April 2017

author photo

Masalah pada kulit yang satu ini memang membuat sebagian dari kita menjadi tidak percaya diri, pada saat ada didepan umum

Yaitu jerawat pada wajah,

Banyak hal yang dapat mengakibatkan jerawat main kewajah kita, tetapi, dilain sisi juga banyak cara dalam menghilangkan jerawat

Saya akan mengenalkan 4 langkah mudah dan sederhana untuk membasmi jerawat pada wajah anda

Dan dibawah ini adalah penjelasan tentang hal-hal seputar jerawat dari jenis-jenis jerawatpenyebab timbulnya jerawat, cara menghilangkan jerawat pada wajah, cara mencegah jerawat



Jenis-Jenis Jerawat

Sebelum kita membahas faktor penyebab jerawat pada wajah dan cara menghilangkan jerawat pada wajah, mari kita mengetahui jenis-jenis jerawat ya, berikut ulasannya:

1. Whiteheads


Jenis Whiteheads juga diartikan komedo tertutup, yang mana jenis jerawat Whiteheads terjadi dari pori-pori tersumbat yang tidak meradang, tersumbat oleh lemak dan kotoran

Whiteheads terjadi dibawah pemukaan kulit, karena terjadi dibawah kulit, maka pada hasilnya akan terlihat seperti benjolan kecil


2. Blackheads


Blackheads sebenarnya hampir sama dengan Whiteheads, tetapi kalau blackheads itu terjadi dipermukaan kulit ( pori-pori ) yang terbuka, sehingga jerawat berwarna hitam

Warna hitam pada jerawat ini diakibatkan oleh oksidasi minyak dan keratin


3. Papules


Jerawat papula itu seperti benjolan merah, ukurannya sangat kecil dan pada biasanya berisi nanah, jenis jerawat ini, jangan kalian pencet karena nanti akan menjadi bekas hitam

4. Pustula


Pustula adalah jenis jerawat yang seperti gunung, yang mana tengahnya berwarna kuning yang berasal dari nanah

Pustula disebabkan hormon, yang kalau tidak diobati maka kemungkinan akan terjadi infeksi dan pada akhirnya menjadi bekas yang tidak bagus


5. Rosacea


Pada wajah terjadinya bintik-bintik yang pada dasarnya diakibatkan oleh acne vulgaris, dan biasanya jerawat Rosacea juga dibarengi ruam merah


6. Juvenil


Jerawat ini adalah jenis jerawat yang sering menyerang para anda yang masih dalam masa pubertas, yaitu pada umur 14-20 tahun

Jerawat ini diakibatkan oleh hormonal yang belum stabil



Penyebab Timbulnya Jerawat

Setalah 6 jenis jerawat yang bisa saya sampaikan, mari kita lanjut kepembahasan mengenai hal-hal apa saja yang dapat membuat terjadinya jerawat, berikut dibawah ini ulasannya:



1. Stress


Pada saat stress, darah dalam tubuh kita menjadi meningkat, yang menyebabkan kadar kortisol menjadi ikut meningkat, yang pada akhirnya berdampak pada hormon tubuh yang tidak seimbang

Pada saat hormon tubuh yang tidak seimbang, membuat penyakit menjadi mudah untuk berkembang biak, dan pada saat kulit terpapar polusi,

kemungkinan besar akan terserang penyakit kulit, yang bisa terjadi salah satunya, jerawat..

2. Keturunan


Coba anda perhatikan keturunan anda sebelumnya, pasti ada diantara darinya yang terkena penyakit jerawat pada wajah

Karena salah satu faktor terjadinya jerawat adalah keturunan



3. Bakteri


Karena bakteri awal mula terjadinya jerawat pada wajah anda, oleh karena itu, rajinlah anda untuk mencuci muka


4. Polusi Udara



Penyebab jerawat juga terjadi oleh polusi udara, karena udara dapat membawa kotoran yang dapat membuat jerawat dapat tumbuh diwajahnya

5. Makan Coklat




Makanan yang memiliki kadar gula yang tinggi dapat membuat minyak menjadi meningkat, dan minyak yang tinggi dapat memicu timbulnya jerawat pada wajah anda

6. Kurang Minum Air



Kulit memiliki kelenjar sebaceous yang menjaga kulit agar tetap baik. Ketika tubuh kekurangan air, kelenjar ini akan bekerja lebih keras dan memproduksi minyak lebih banyak.

Karena minyak pada wajah terjadi peningkatan maka jerawat akan datang dan menghampiri wajah anda


7. Merokok





Merokok dapat menyempitkan pembuluh darah dan merusak permukaan  sel-sel di kulit yang merupakan perlindungan tubuh.

Kondisi ini juga dapat membuat pori-pori kulit timbul menjadi komedo yang berujung munculnya jerawat.


8. Jarang Mencuci Muka



Enggak cuci muka ditambah seharian pakai makeup, semua itu akan berdampak akan membuat jerawat menghampiri anda..

Karena Makeup yang memenuhi wajah seharian harus dibersihkan sesegara mungkin, kalau tidak, sisa kotoran bakalan terus menempel dan berakhir menjadi jerawat.




Cara Menghilangkan Jerawat

Ok, untuk menutup postingan ini.. Saya akan memberikan cara mudah agar jerawat yang sudah ngontrak di wajah anda dapat segera digusur

Jadi tetap baca postingan ini hinggar akhir kata, berikut ulasannya:

1. Lemon

Asam pada lemon dapat mengurangi masalah peradangan pada kulit berjerawat serta membersihkan pori – pori wajah yang tersumbat.

Untuk cara penggunaannya sebagai berikut:
  1. Siapkan air peras lemon
  2. Pakai didaerah jerawat
  3. Biarkan selama 15 meni
  4. Bilas dengan air dingin dan keringkan dengan handuk

2. Pasta gigi

Beberapa bahan aktif dalam pasta gigi  dapat mencegah iritasi kulit, mengeringkan jerawat dan mengurangi peradangan pada wajah.

Untuk cara penggunaannya dapat disimak dibawah ini:
  1. Oleskan pasta gigi pada sekitar jerawat
  2. Biarkan selama kurang lebih 2 jam atau semalaman
  3. Bilas wajah dengan air dingin dan keringkan
Sebaiknya hindari penggunaan pasta gigi pada kulit sensitif. Pilih pasta gigi dengan kandungan floride yang lebih rendah. Jika mungkin, gunakan pasta gigi organik.

3. Ketimun

Ketimun memiliki manfaat yang dapat membersihkan jerawat karena ketimun kaya akan antioksidan, mineral, asam amino dan vitamin C yang berkhasiat

Untuk cara menghilangkan jerawat, berikut caranya:
  1. Potong ketimun
  2. Letakan didaerah berjerawat selama kurang lebih 15 menit
  3. Bilas wajah dengan air hangat
Untuk hasil yang lebih baik, anda dapat juga meminum jus ketimun yang dicampur dengan perasan jeruk nipis. Jus ketimun dapat membersihkan tubuh dan mengeluarkan racun dari dalam.

4. Kulit Jeruk

Kulit jeruk mampu membersihkan pori – pori kulit yang tersumbat debu dan kotoran serta mengangkat sel kulit mati

Untuk cara menghilangkan jerawat, anda dapat ikuti cara dibawah ini:
  1. Keringkan kulit jeruk sampai benar benar kering.
  2. Haluskan kulit jeruk
  3. Tambahkan air secukupnya pada bubuk kulit jeruk
  4. Aduk hingga menjadi pasta
  5. Oleskan pasta didaerah jerawat selama beberapa menit
  6. Bilas dengan air hangat

    5. Es Batu

    Es batu dapat menghilangkan minyak berlebih pada wajah, dan secara inti, es batu dapat menghilangkan jerawat

    Untuk caranya dapat anda ikuti dibawah ini:
    1. Bungkus es batu pada kain bersih
    2. Oleskan atau diamkan didaerah berjerawat
    3. Lakukan perawatan ini sampai jerawat mengempis.

    Tips mencegah timbulnya jerawat

    Agar bahan – bahan alami tersebut dapat berfungsi dengan baik, maka perawatan harus dilakukan secara teratur. Berikut cara mencegah timbulnya jerawat agar tidak datang kembali :

    1. Rajin membersihkan wajah

    Rawatlah kesehatan wajah dengan membersihkan wajah minimal dua kali sehari dengan pembersih wajah. Pilih pembersih yang sesuai dengan jenis kulit dan aman untuk kulit wajah.

    2. Pola makan yang sehat

    Makanan sehat dan seimbang dapat membersihkan wajah serta mengatasi jerawat dari dalam. 

    3. Jangan Sentuh

    Jika wajah anda sedang berjerawat, jangan pernah menyentuh wajah dengan tangan kotor apalagi memencetnya.

    Karena dapat memperparah kondisi kulit dan menimbulkan bekas jerawat yang sulit dihilangkan.

    4. Hindari make up berlebihan

    Jangan terlalu sering menggunakan make up secara berlebihan. Jangan lupa untuk membersihkan make up sebelum tidur agar terhindar dari jerawat

    5. Rajin berolahraga

    Berolahraga dapat menyeimbangkan hormon dan mengurangi resiko stress yang dapat  menimbulkan jerawat

    6. Pola makan yang sehat

    Makanan sehat dan seimbang dapat membersihkan wajah serta mengatasi jerawat dari dalam. 


    Kesimpulan

    Dengan jerawat yang menghampiri anda, anda harus mengusir jerawat tersebut dengan beberapa langkah diatas

    Karena dengan mengikuti tutorial ini " Jerawatan? Mari Hilangkan Dengan 4 Langkah Sederhana Berikut Ini " anda akan terbebas dari jerawat
    your advertise here

    This post have 0 komentar

    Harap untuk mempelajari kebijakan layanan kami sebelum berkomentar pada postingan ini

    Next article Next Post
    Previous article Previous Post